Friday, May 10, 2013

Resep membuat Black forest bagi pemula





Bahan-bahan cake:
  • 8 butir Telur (ukuran sedang)
  • 45 gram coklat bubuk (kalau mau hitam pakai Africain Chocolate)
  • 40 gram maizena
  • 100 gram terigu
  • 1 sendok makan SP (bisa di hilangkan atau diganti dengan emulsifier)
  • 100 gram mentega, lelehkan,dinginkan.
  • 200 gram gula pasir
  • ¼ sendok teh vanilli
  • 100 gram dark cooking chocolate
  • 100 gram strawberry chocolate

Bahan Butter cream:
  • 1/2 kaleng susu kental manis
  • ¼ sendok teh vanilli
  • 227 gram mentega tawar
 
Cara membuat Butter cream:
  1. Aduk mentega tawar dengan mixer kecepatan sedang sampai mengembang dan berwarna putih.
  2. Tambahkan susu kental manis dan vanili, aduk hingga semua bahan tercampur merata, sisihkan
 
 
Cara Membuat Cake:
  1. Campurkan tepung terigu, bubuk coklat dan tepung maizena, lalu aduk-aduklah hingga rata.
  2. Kocoklah telur, SP dan gula hingga kental dan mengembang (kurang lebih 15 menit mixer), masukkanlah campuran tepung sambil diayak, aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata, lalu masukkan mentega yang sudah dilelehkan aduk-aduk hingga rata.
  3. Tuangkan bahan ke dalam loyang yang berbentuk kotak atau bulat sesuai selera berukuran 20x20x7 cm, panggang ke dalam oven 180 derajat Celcius +/- 30 menit, angkat dan dinginkan.

Finishing Kue Blackforest :

  1. Potonglah kue dari oven arah melintang menjadi dua bagian,
  2. Letakkan selapis potongan kue, olesi dengan butter cream, lalu tutuplah dengan meletakkan diatasnya lapisan kue yang kedua, olesi dengan butter cream,
  3. Hiasi dengan irisan dark cooking chocolate yang sudah dicetak sedemikian rupa hingga seluruh bagian kue tertutup semua.
  4. Cairkan strawberry chocolate sebagai topping.
  5. simpan didalam kulkas.

Tips dan Trik Praktis dan Ekonomis dalam Membuat Kue Black Forest :

  • Cara yang praktis untuk membuat hiasan pada pinggiran/sisi kue black forest adalah dengan memotong coklat tipis-tipis menggunakan pisau bergerigi. Tetapi jika ada cetakan untuk membuat coklat pagar bisa digunakan untuk hasil yang lebih bagus.
  • Topping atau hiasan penutup bagian atas bisa menggunakan buah atau bisa juga mengunakan coklat curl (bisa dibuat dengan mengerok coklat dengan alat pengerok melon atau pepaya).
 
 
Kue BF Pertamaku ini, Cakenya mantap, tapi butter creamnya terlalu lembut dan encer, jadi sebaiknya susu kental manisnya sesuai kebutuhan saja dan tidak perlu sampai menggunakan 1/2 kaleng. Dan, untuk toppingnya  berantakan yach>>
h

No comments:

Post a Comment